“Wasiat Warisan” Drama Keluarga Mempertahankan Warisan


 

Jakarta, DJC – Film yang hadir dengan latar belakang budaya tertentu, semakin diminati di industri film nasional. “Wasiat Warisan” ini merupakan film yang menghadirkan latar belakan budaya Batak yang khas, disutradarai, diproduseri sekaligus naskahnya ditulis oleh Agustinus Sitorus bersama Rhido Brado. Ini bukan kali pertama sutradara ini mengangkat cerita dengan latar belakang budaya Batak dengan lanskap keindahan Danau Toba. Dengan berbagai kisah berbeda, yang kali ini mengangkat kisah drama keluarga dengan berbagai kehebohannya mempertahankan warisan peninggalan orang tua. Dibintangi oleh Derby Romero, Astrid Tiar, dan Sarah Sechan, serta didukung oleh pemeran lain, Hamka Siregar, Rita Ch Panduri, Femila Sinukaban, Bang Tigor, Jenda Munthe, Vito Sinaga, Aldi Rangkuti, Dorman Manik,

            Berkisah, Mamak Dame (Rita Matu Mona) dan suaminya Bapak Gogom (Hamka Siregar) mengelola hotel milik keluarga di pinggiran Danau Toba. Hotel ini cukup ramai pengunjung setelah di renovasi. Keduanya memiliki 3 orang anak, Togar Sidabutar

(Derby Romero) anak ketiga yang bersekolah tinggi dan akhirnya bekerja di Jakarta, anak pertama bernama Tarida Sidabutar (Sarah Sechan) yang memiliki keluarga dan hidup kecukupan, dan anak ke-dua Ramona Sidabutar (Astrid Tiar) yang hidup prihatin, apalagi sauminya Johan (Bang Tigor) yang seorang pengangguran yang suka berjudi dan minum-minuman.

Mamak Dame ingin sekali mengumpukan ketiga anak-nya, tapi hal itu sangat susah terealisasi karena kesibukan masing-masing. Sampai suatu hari Mamak Dame dan suaminya meninggal karena kecelakaan. Dampaknya hotel menjadi sepi karena tidak ada yang bisa mengelola-nya, apalagi tiba-tiba datang Inang Linda (Dharty Manullang) yang menagih hutang orang tuanya dengan jaminan hotel. Merasa tak bisa mencari jalan keluar, Tarida meminta Togar untuk pulang, apalagi saat melihat Ramona terkesan acuh dengan kondisi hotel. Tapi justru konflik dari ketiga anaknya ini pecah, apalagi dikejar-kejar hutang Inang Linda. Disisi lain hotel malah semakin sepi. Sampai akhirnya teman dekat Togar bernama Maria (Femila Sinukaban) membawa sebuah Ulos yang pernah dititipkan Mamak Dame kepada dirinya.

Dibandingklan film yang digarap sebelumnya, Agustinus Sitorus mengalami kemajuan positif. Rupanya sutradara asal Bandung ini belajar dari ‘banyak kesalahan’ di film “Harta Tahta No Boru Ni Raja” (2024) terutama dalam membuat alur cerita yang enak untuk ditonton. Di “Wasiat Warisan” ini alur ceritanya lebih nyambung, dengan dramatikal yang apik, tentang konflik keluarga yang tak hanya menjadi masalah, tapi menjadi sebuah tragi-komedi. Didukung dengan adanya plot twist yang justru menjadi kunci cerita di film ini. Dan tentu saja film ini tetap mengeksplorasi keindahan Danau Toba, yang bisa jadi menjadi ‘pesan’ dari siapa yang mendukung pembuatan film ini.

Kemajuan dari sang sutrada membesut sebuah film cukup diakui. Memasangkan 3 nama besar seperti Derby Romero, Astrid Tiar dan Sarah Sechan cukup berhasil membuat film ini semakin menarik. Dimana ke-3 nama tersebut berusaha menjadi Batak untuk mendukung peran di “Wasiat Warisan”. Dari sisi komedi tak jauh berbeda walau ada sedikit peningkatan, apalagi masih memakai muka lama yang diandalkan seperti Jenda Munthe. Malah terkesan sedikit monoton. Agustinus Sitorus tentunya bisa lebih baik lagi untuk bisa membesut film-film selanjutnya. Terutama jika mau mandiri dari pesan tertentu dalam produksi sebuah film. Salut. (sTr) 


 

“Wasiat Warisan”

Jenis Film         : Drama, Komedi

Sutradara         : Agustinus Sitorus

Penulis             : Agustinus Sitorus, Rhido Brado

Produser          : Agustinus Sitorus

Production        : PIM Pictures, Dynamic Pictures, Layar Production

Casts                : Derby Romero, Astrid Tiar, Sarah Sechan, Hamka Siregar, Rita Ch Panduri, Femila Sinukaban, Bang Tigor, Jenda Munthe, Vito Sinaga, Aldi Rangkuti, Dorman Manik

STLS                : 13 Tahun

Durasi              : 1 jam 56 Menit

Jadwal Tayang : 04 Desember 2025

 

 

Diberdayakan oleh Blogger.