“COBWEB” Misteri Ketukan Dari Balik Dinding


 Jakarta, DJC – Entah memang menjadi trend dan digemari, atau memang banyak sutradara yang terinspirasi dengan kisah-kisah seram. Sehingga beberapa waktu terakhir banyak film-film bergenre horror / thriller yang dirilis. Beberapa diantaranya hadir dengan ide cerita yang cukup inovatif. Seperti film “Cobwed” arahan sutradara Samuel Bodin yang naskahnya ditulis oleh Chris Thomas Devlin. Menampilkan kisah menegangkan yang diawali oleh ketukan-ketukan misterius di balik dinding, dengan latar belakang moment Helloween.

            Berkisah, Peter (Woody Norman) anak usia 8 tahun yang kerap menerima bully di sekolahnya selalu merasa ketakutan saat tidur di kamarnya. Peter kerap mendengar ketukan-ketukan misterius dari balik dinding kamarnya yang meminta tolong. Karena ketakutannya tersebut tidak dipercaya oleh kedua orangtuanya, akhirnya Peter memberanikan diri dan berusaha berkomunikasi dengan pengetuk dinding, yang mengaku adalah sosok kakak kandungnya yang sengaja di kurung. Sosok misterius dibalik dinding ini akhirnya berhasil mempengaruhi Peter, termasuk untuk berani melawan hingga melukai teman sekolahnya yang selama ini mem-bully-nya. Akibatnya, Peter dikeluarkan dari sekolahnya karena insiden tersebut.

            Guru Peter, Miss Devine (Cleopatra Coleman) merasakan ada hal aneh pada muridnya tersebut. Sang guru akhirnya menemui kedua orang tuanya, akan tetapi Miss Devine ini mendapat penolakan yang tidak menyenangkan dari Carol (Lizzy Caplan) ibu Petter. Peristiwa insiden di sekolah juga membuat marah Mark (Antony Starr) ayah Peter yang kemudian menghukumnya di ruang bawah tanah. Peter merasa ada yang tidak beres dengan kedua orangtuanya. Apalagi ketukan dibalik dinding terus memintanya untuk bisa membebaskannya dari tempatnya di kurung. Akan tetapi kunci tempat sosok misterius dikurung selalu menempel pada baju Carol. Peter-pun mencari cara untuk bisa merebut kunci itu dari ibunya. Berhasilkan Peter membebaskan sosok misterius dari balik dinding tersebut? Apakah Miss Devine bisa membuka misteri keluarga Peter? Siapakah sebenarnya sosok pengetuk dinding ini?

            Film ini cukup berhasil menampilkan ide cerita yang inovatif. Ketukan-ketukan di dinding, dan pengambilan sudut gambar yang istimewa sukses membangun nuansa ketegangan yang maksimal. Apalagi frame dengan gambar / teknik cinematography yang menarik. Misalnya pemandangan rumah dengan kebun labu yang sudah mulai bisa dipanen, atau juntai rambut panjang dan kusut dari sosok misterius, hingga beberapa orang yang menggunakan topeng atau kostum helloween. Semua sudut pengambilan gambar ini berhasil membangun suasana dan menguatkan ceritra.

”Cobwed” sukses menghadirkan ketegangan tanpa memperlihatkan sosok ‘hantu’ atau si jahat secara utuh. Hanya bayangan, atau sekilas dari sosok yang menjadi inti cerita. Bahkan tidak ditampilkan peristiwa kekerasan dengan frontal-pun juga berhasil membangun nuansa mencekam. Sang sutradara ini cukup berhasil memutar balikan fakta, tentang siapakah sosok anatagonis sebenarnya di film ini. Bahkan kamu akan digiring ke ending yang tidak akan tertebak, dengan berbagai adegan yang sangat menegangkan dan bikin geregetan. Berani menonton sendiri? (sTr)

 

COBWEB

Genre Film                  : Horror, Thriller

Produser                      : Evan Goldberg, Seth Rogen, James Weaver, Josh Fagen, Roy Lee, Andrew Childs

Sutradara                     : Samuel Bodin

Penulis                         : Chris Thomas Devlin

Casts                           : Lizzy Caplan, Antony Starr, Cleopatra Coleman, Woody Norman, Luke Busey, Aleksandra Dragova, Jay Rincon, Anton Kottas, Steffanie Sampson, Kate Nichols

Cinematography          : Philip Lozano

Musik                          : Drum & Lace

Durasi                          : 88 Menit

PH                               : Point Grey Pictures, Vertigo Entertainment

Distribusi                     : Lionsgate

Negara                         : USA

 

Diberdayakan oleh Blogger.