Salma Salsabil Gelar Private Event Untuk Debut ‘Berharap Pada Timur’

Salma Salsabil menggelar Private Event (by. Morizsey)

 Jakarta, DJC – Penyanyi yang lahir dari ajang pencarian bakat ini memiliki perjalan karir yang ternasuk cepat. Salma Salsabil memulai karirnya di pentas musik tanah air saat menjadi Juara Indonesian Idol, musim ke-duabelas. Langkah selanjutnya dari penyanyi asal Probolinggo, Jawa Timur ini dengan melepas debut album yang bertajuk, ‘Berharap Pada Timur’. Album penuh yang masih dibawah bendera Universal Music Indonesia. Album yang berisi 8 track ini menghadirkan sentuhan nuansa musik pop retro tahun 80 dan 90-an dengan mengambil tema percintaan.

            Untuk menyambut perilisan debut albumnya ini, Salma Salsabil menggelar Private Event, di sebuah coffee shop, bilangan Pejaten, Jakarta Selatan (Kamis, 23/01/25). Menariknya di Private Event yang hanya mengundang kalangan terbatas, termasuk awak media ini merupakan show case dengan konsep silent hearing session. Salma Salsabil membawakan beberapa komposisi lagu secara live dengan iringan full band, tapi audiens yang datang mendengarkan penampilan penyanyi ini hanya menggunakan headset. Tentu saja sound yang didengarkan akan terasa lebih detail dan maksimal.  

Salma Salsabil (istimewa)

            Melalui siaran pers-nya Salma Salsabil mengungkapkan bahwa album ini memang bertemakan cinta, “Tema keseluruhannya album ini tentang cinta yang dibagi ke beberapa fase. Ada tahap awal cinta, sangat cinta, hingga tahap jenuh dalam suatu percintaan. Jadi kayak paket lengkap gitu deh,” Ungkapnya lebih lanjut.

            Dengan dirilisnya debut album ini, Salma Salsabil semakin mengukuhkan kekuatan langkah karirnya di industri musik nasional. Salma Salsabil yang baru saja menikah dengan musisi Dimansyah Laitupa ini, berharap album ‘Berharap Pada Timur’ dapat dinikmati oleh banyak pencinta musik di Indonesia. Apalagi, materi di album ini merupakan materi baru, sehingga ini menjadi hadiah spesial bagi para pendengarnya yang sudah menunggu albumnya. (sTr)

 

 

Diberdayakan oleh Blogger.