‘Menculik’ Chrisye Ke Balai Sidang Senayan Jakarta

Chriye Live by Erwin Gutawa


Jakarta, DJC - Nama Chrisye masih sukses menjadi magnet di panggung musik tanah air. Saat Balai Sidang Jakarta Convention Center (JCC) merayakan hari jadi yang ke-30 tahun, dengan menggelar konser “Chriye Live by Erwin Gutawa” (30/09), berhasil membuktikannya. Konser ini masih mampu menarik sekitar 2000-an penonton untuk bernostalgia bersama lagu-lagu penyanyi legendaris ini. Bukan tanpa sebab, lagu-lagu hits Chrisye masih tetap disuka hingga saat ini, bahkan dikalangan generasi millenial.

            Salah satu alasan JCC ‘menculik’ sang legenda untuk tampil kembali, karena JCC memang menjadi saksi perjalanan konser tunggal Chrisye semasa hidupnya. Temtu saja konser ini hanya menampilkan sosok Chrisye secara virtual, dengan proses editing video. Yang diiringi secara live oleh Erwin Gautawa orkestra. Sebuah konsep pertunjukan yang menarik, dimana Indonesia Show Event Production Community (IPC) yang ditunjuk sebagai pelaksana konser istimewa ini, mampu membawa para audiens yang hadir bernostalgia, dengan menghadirkan lagu-lagu Chrisye yang melegenda, seperti, ‘Lilin-lilin Kecil’, ‘Semusim’, ‘Kidung’, dan lagu yang sekarang sedang nge-hits kembali dikalangan millenial ‘Pergilah Kasih. Dan masih banyak lagu hits lainnya lagi yang dihadirkan malam itu.

            Konser yang memadukan video Chrisye dengan iringan musik Live by Erwin Gautawa ini bukanlah yang pertama kali dilakukan, setelah berpulangnya sang penyanyi 15 tahun lalu. Akan tetapi tekhnologi yang semakin maju, membuat konsep konser ini tentunya lebih menarik. Para pengunjung-pun sukses ber-karaoke bersama sepanjang pertunjukan. Apalagi potongan visual Chrisye, cukup berhasil ditampilkan seperti sang legenda hadir langsung di pentas JCC.


            Konser ini juga menampilkan banyak bintang tamu. Dibuka dengan penampilan Alien Child yang berkolaborasi dengan Putri Ariani dan Mia Ismi yang membawakan lagu seperti ‘Galih dan Ratna’, ‘Hip-Hip Hura’ dan ‘Kisah Kasih di Sekolah’. Konser ini lebih manarik lagi saat tampilnya bintang tamu Michael Jakari Milena dan Cantika Abigail yang menbawakan lagu ‘Sabda Alam’ dan ‘Andai Aku Bisa’.

            Konser yang berlangsung lebih dari 1 jam ini, seperti sukses ‘menculik’ Chrisye tampil Live di JCC. Gedung tempat pertama kalinya, sang legenda sukses menggelar konser tunggal pada tahun 1994 lalu. Dan disusul sukses konser tunggal lainnya juga di tempat yang sama. (sTr)

Diberdayakan oleh Blogger.