Memilih Jalur Indie, Brisia Jodie Rilis “Kisah Baru Orang Lama”

Brisia Jodie (istimewa)  
 

 Jakarta, DJC - Perjalanan seorang musisi tentunya akan membawa ke sebuah titik yang membuatnya semakin nyaman. Hal ini juga yang dirasakan oleh jebolan ajang pencarian bakat Indonesian Idol musim kesembilan ini. Brisia Jodie akhirnya memilih untuk menjadi musisi yang independent, dan langsung melepas single terbaru bertajuk ‘Kisah Baru Orang Lama’ yang tampil beda dengan karakter di lagu-lagu sebelumnya. Lagu yang ditulisnya bersama Clara Riva ini hadir dengan suguhan musik yang upbaet, tapi dengan lirik yang relate dengan kisah pribadinya.

Melalui siaran pers-nya, penyanyi bernama lengkap Maria Brisia Jodie Maurine ini mengatakan, “Alasan memilih judul lagu ini karena menarik banget pas tau kalau gak cuma aku yang pernah ngerasain… udah lama kenal seseorang, tapi baru sekarang nemu timing yang pas. Proses kreatifnya seru banget, karena lagu ini bawa warna baru di perjalanan musik aku. Jarang aku punya lagu upbeat kayak ini. Senang rasanya karena aku bisa lebih bebas berkarya, eksplor karena sudah indie. Dibantu tim, sahabat dan keluarga aku, puji Tuhan semua lancar hingga di titik ini, walaupun naik turun prosesnya, Aku kerja bareng Clara Riva dan team, lagu ini aku juga yang ciptain. Lagu ini tercipta karena kita workshop bareng, sambil denger cerita aku.”

Lagu ‘Kisah Baru Orang Lama’ ini dibuat dari cerita nyata dari kehidupan Jodie. Karena menurut Jodie, lagu yang bagus adalah lagu yang bisa mewakili cerita banyak orang. Terwujudnya single ini juga dibantu oleh beberapa pihak antara lain: Tim dari Maure Indonesia, Sahabat, dan kedua orang tua lagi Brisia Jodie pun turut mendukung kariernya. “Selain itu, proses produksi lagu ini juga melibatkan kakak Michael Juan, mas cliff manajer, mba Sonia, team KREATE, Kak Barsena, Hasna, Erfatah, Rizky, Omty," Tutupnya. (sTr)

 

 

Diberdayakan oleh Blogger.